Legislator GERINDRA Cilacap Memberikan Pelatihan Produksi Gula Semut

Legislator GERINDRA Cilacap Memberikan Pelatihan Produksi Gula Semut

CILACAP- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cilacap, Purwati, melalui pokok-pokok pikiran DPRD memberikan progam pelatihan pembuatan gula semut bagi warga desa Karangjengkol kecamatan Kesugihan pada Senin (06/09/2021).

Pelatihan tersebut diberikan mengingat sebagian warga di sana masih berprofesi sebagai Penderes nira kelapa, dan kebanyakan mereka menganggap air nira kelapa hanya bisa diolah menjadi gula merah.

“Pelatihan tersebut sebagai upaya memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa nira kelapa bisa dimanfaatkan juga sebagai gula semut. Karena masih banyak masyarakat yang berangggapan air nira kelapa hanya bisa digunakan untuk pembuatan gula merah saja,” jelas Purwati.

Anggota Fraksi Gerindra tersebut menyebutkan bahwa dengan mengolah nira kelapa menjadi gula semut maka akan dapat membantu meningkatkan prekonomian warga sebab harga jual gula semut relatif lebih tinggi dari pada gula merah.

“Air nira kelapa ketika dimanfaatkan menjadi gula semut maka nilai jualnya akan jauh lebih tinggi. Oleh karena itu edukasi kepada masyarkat yang berprofesi sebagai petani air nira kelapa menjadi sangat penting, harapannya bantuan pelatihan ini bisa meningkatkan nilai jual (produk -red) dan meningkatkan taraf hidup mereka karena produksinya mempunyai nilai jual yang tinggi.” Pungkasnya.

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)